7 Aplikasi Broker Saham Terbaik untuk Pemula & Profesional

Pada era digital, segala sesuatu bisa dilakukan dengan lebih praktis, termasuk dalam hal berinvestasi. Sebab, saat ini ada banyak sekali aplikasi broker saham terbaik yang bisa membantu investor pemula maupun profesional untuk berinvestasi dengan aman dan nyaman.

Melalui berbagai aplikasi tersebut, investor bisa menyelami dunia pasar modal, mendapatkan berbagai informasi, sekaligus melakukan transaksi saham.

Selain itu, aplikasi broker saham juga menyajikan berita terkini terkait ekonomi makro, emiten, Bursa Efek Indonesia (BEI), dan beragam informasi lainnya. Lantas, apa saja rekomendasi aplikasi saham terbaik?

7 Aplikasi Broker Saham Terbaik Para Pemula dan Profesional

1. BNI Sekuritas

BNI-Sekuritas

BNI Sekuritas merupakan anak dari perusahaan PT Bank Negara Indonesia (BNI) Tbk yang bergerak di bidang pasar modal. Aplikasi BNI Sekuritas melayani beberapa transaksi, seperti perdagangan, surat utang, assets management, investment banking, dan saham. 

BNI Sekuritas Innovative Trading System banyak dipilih oleh investor karena menampilkan tampilan tatap muka yang ramah dan menarik terhadap para investor pemula. Untuk memulai investasi saham di BNI Sekuritas, investor hanya perlu menyediakan setoran awal minimal Rp1.000.000,- saja.

Sebagai salah satu aplikasi broker saham terbaik, BNI Sekuritas tentu menawarkan beberapa kelebihan. Selain memiliki tampilan yang ramah bagi para investor pemula, aplikasi saham ini juga menyediakan akun trial untuk calon investor yang ingin mencoba tanpa menggunakan uang.

Dengan adanya fasilitas tersebut, maka calon investor dapat membiasakan diri untuk melakukan aktivitas perdagangan saham secara online. Bukan itu saja, BNI Sekuritas juga menghadirkan fasilitas yang cukup lengkap. 

Fasilitas yang tersedia diantaranya adalah automatic order list, research, sector trade, fundamental, serta corporate action. Selain itu, aplikasi saham ini juga menyajikan berita seta informasi terkini terkait hasil riset yang dilakukan oleh BNI Sekuritas.

2. Indo Premier Online Technology (IPOT)

Indo-Premier-Online-Technology-IPOT

Indo Premier Online Technology (IPOT) menjadi aplikasi saham yang sangat popular karena merupakan pionir dalam transaksi saham online. Proses pendaftaran dan penggunaan aplikasi yang mudah, membuat aplikasi ini berhasil menarik minat para investor pemula.

IPOT bisa dikatakan sebagai salah satu aplikasi broker saham terbaik yang paling popular di Indonesia. Aplikasi yang merupakan ekosistem online dari PT Indo Premier Sekuritas ini menyediakan fasilitas untuk berinvestasi reksadana, ETF, dan saham dengan fitur yang lengkap.

Banyak keunggulan yang ditawarkan oleh IPOT. Salah satunya adalah menyediakan mekanisme Fund Evaluator dan Robo Trading yang secara otomatis dapat menjalankan seluruh instruksi order, baik jual maupun beli pada harga dan saham yang telah Anda tentukan.

Dengan adanya fitur tersebut, maka para investor tidak akan kehilangan kesempatan emas untuk melakukan perdagangan saham pada harga yang diharapkan. Selain fitur tersebut, IPOT juga menghadirkan berbagai keunggulan lain yang akan memanjakan seluruh investor.

Beberapa keunggulan IPOT diantaranya adalah pendaftaran akun dapat dilakukan dengan mudah, yaitu bisa secara online tanpa perlu tatap muka. Selain itu, IPOT juga tidak menentukan minimum deposit kepada investor pada saat membuka akun saham.

IPOT juga menyediakan berbagai fitur yang memudahkan para investor dalam melakukan transaksi saham. Selain itu, ada pula fitur berita dan riset mendalam yang dilakukan oleh tim Indo Premier. Charting Stock & Fund yang tersedia juga cukup lengkap.

3. MOST Mandiri

MOST-Mandiri

MOST merupakan aplikasi trading yang disediakan oleh broker saham terbaik dan terbesar di Indonesia, yaitu Mandiri Sekuritas. Mandiri Sekuritas sendiri merupakan anak usaha dari PT Bank Mandiri Tbk. Sebagai broker saham terbaik, MOST Mandiri tentu menawarkan banyak sekali keunggulan.

Keunggulan pertama yang ditawarkan oleh aplikasi broker saham terbaik ini adalah hadir dengan user interface yang ramah bagi pengguna baru atau investor pemula. Selain itu, pendaftaran akun juga bisa dilakukan dengan full online, sehingga sangat memudahkan pengguna. 

Mandiri Sekuritas juga menghadirkan dukungan pelatihan bagi para investor saham secara tatap muka maupun online. Semua investor juga akan mendapatkan akses penuh ke riset harian hasil dari para analisis Mandiri Sekuritas yang andal.

4. RTI Business

RTI-Business

RTI Business dapat dikatakan sebagai aplikasi yang sangat membantu investor saham dalam hal merancang strategi jual beli saham. Sebab, RTI Business menyediakan berbagai informasi mengenai charts, IHSG, data keuangan, berita emiten, hingga kurs. 

Bahkan, pengguna aplikasi juga bisa melihat berbagai informasi yang berkaitan dengan kinerja perusahaan dalam kurun waktu lima tahun melalui cash flow, income statement, profitability, growth, balance sheet, hingga earnings. 

Bukan hanya itu, aplikasi ini ternyata juga menyediakan fitur IDX virtual online trading. Fitur tersebut memungkinkan investor pemula bisa mengikuti simulasi trading saham. Dengan begitu, maka investor pemula bisa mengetahui seluk beluk trading saham sebelum benar-benar terjun di dalamnya.

5. BCAS Best Mobile

BCAS-Best-Mobile

BCA Sekuritas juga memiliki aplikasi broker saham terbaik bernama BCAS Best Mobile. Aplikasi trading saham ini banyak disukai oleh investor pemula karena mengedepankan user interface yang sangat friendly. Dengan tampilan yang mudah dipahami, maka investor pemula bisa mengikuti trend jual beli saham dengan baik.

Melalui aplikasi ini, fee beli yang ditetapkan untuk investor adalah 0,18 persen. Sementara itu, fee jual adalah sebesar 0,28 persen. BCAS Best Mobile juga menghadirkan sejumlah fitur unggulan. Mulai dari stock info, real time market data, expert order, stock chart, portofolio, serta watchlist.

6. Bibit

Bibit

Belakangan ini, Bibit menjadi aplikasi saham yang sangat popular di kalangan masyarakat. Selain karena menggaet beberapa publik figur untuk promosi, penggunaan aplikasi yang mudah juga membuat Bibit mampu menarik lebih banyak investor.

Menariknya lagi, aplikasi broker saham terbaik ini juga mematok minimal investasi yang sangat terjangkau, yaitu hanya Rp10.000,- saja. Selain itu, aplikasi saham yang telah mengantongi izin dari OJK ini juga didukung oleh berbagai e-wallet yang memudahkan investor.

Bibit menawarkan beberapa pilihan reksadana, seperti saham, pasar uang, hingga obligasi. Keuntungan lain yang ditawarkan aplikasi ini antara lain pendaftaran bisa dilakukan secara online dengan cepat, pembelian reksadana tanpa dipungut biaya komisi, dan dana investasi juga bisa dicairkan kapan saja tanpa adanya aturan penalti.

7. Bareksa

Bareksa

Sejak beberapa tahun ke belakang, Bareksa berhasil menjadi aplikasi investasi yang digemari oleh para pegiat pasar modal.

Sebab, Bareksa dinilai sebagai aplikasi saham yang praktis dan mudah digunakan. Hal tersebut mengingat semua aktivitas jual beli saham bisa dilakukan secara daring.

Bareksa juga telah mendapatkan pengawasan dari OJK, sehingga menjadi aplikasi saham yang aman digunakan. Aplikasi broker saham ini menawarkan lebih dari 150 produk reksadana.

Selain itu, terdapat lebih dari 50 manajer investasi yang siap memberikan bantuan kepada pemodal untuk mencapai target investasi yang diinginkan.

Nah, itu dia 7 aplikasi broker saham terbaik di Indonesia untuk investor profesional maupun pemula. Setiap aplikasi saham tersebut tentunya memiliki kelebihan dan kekurangan masing-masing.

Jadi, pastikan untuk lebih cermat dan teliti sebelum memilih aplikasi saham agar mendapatkan hasil sesuai dengan harapan.

Leave a Comment