8 Broker Saham Terbaik Di Indonesia yang Sudah Resmi

Dalam dunia investasi, mungkin istilah broker saham sudah cukup familiar. Broker saham sendiri memiliki arti perusahaan terdaftar OJK dengan ijin trading saham legal. Broker saham terbaik di Indonesia sendiri sudah ada cukup banyak. 

Hal ini membuktikan bahwa semakin banyak perusahaan yang mulai membangun kerjasama dengan masyarakat secara legal dalam hal investasi saham atau trading saham. Broker saham sendiri sering dikenal dengan istilah lain, yakni sekuritas saham.

Berbagai Nama Broker Saham Terbaik di Indonesia

Seperti yang sedikit diulas di atas, broker saham terbaik di Indonesia mulai banyak yang beroperasi. Hal ini menjadi kabar baik untuk masyarakat Indonesia yang gemar hidup dengan investasi. 

Meski dikenal punya resiko tinggi, namun trading saham menjadi salah satu bisnis investasi yang punya jaminan profit cukup tinggi. Sebelum terjun langsung dengan dunia trading saham, perlu diketahui terlebih dulu berikut beberapa broker saham terbaik di Indonesia sebagai referensi. 

1. Mirae Aset Sekuritas

Mirae-Aset-Sekuritas broker saham terbaik di indonesia

Perusahaan sekuritas yang satu ini pernah meraih prestasi sebagai sekuritas terbaik yang ada di Indonesia. Lebih tepatnya prestasi tersebut pernah diraih di tahun 2018. 

Pada tahun 2020 pun perusahaan ini mampu mendapatkan nilai transaksi saham tertinggi hingga mencapai 227,13 triliun rupiah. Dengan nilai investor domestiknya yang tinggi, Mirae Aset Sekuritas layak menjadi pilihan broker saham terbaik. 

Mirae Aset Sekuritas juga menyediakan beberapa layanan sekuritas terbaik yang meliputi:

  1. Reksadana online dengan produk syariah dan konvensional. 
  2. Jual beli saham dan obligasi untuk kepentingan ritel dan korporasi. 
  3. Pinjam meminjam saham.
  4. Corporaten finance.
  5. Riset dengan objek perusahaan dan ekonomi. 

2. BNI Sekuritas

BNI-Sekuritas

BNI Sekuritas ini adalah anak dari bank BNI, namun kinerjanya ada pada bidang pasar modal dan bukan bidang tabungan nasabah. 

Cakupan pasar modal yang dibawah naungan BNI Sekuritas ini bergerak dalam hal Investment banking, aset management, perdagangan saham, hingga penjualan surat utang. Soal prestasi pun BNI sekuritas ini tak kalah bagus dari Mirae Aset. 

Pasalnya sekuritas yang satu ini pernah mendapat gelar The Most Active Securities Company, yang diberikan oleh Kustodian Sentral Efek Indonesia tepat di tahun 2018. BNI sekuritas sudah legal mendapat pengawasan dari Otoritas Jasa Keuangan Indonesia. 

Tak hanya itu, broker saham terbaik di Indonesia yang satu ini juga telah mendapatkan izin resmi untuk usaha bidang penjamin emisi efek. Seperti halnya broker saham lain, BNI sekuritas ini juga punya beberapa layanan dan produk tertentu. Diantaranya adalah:

  1. Investment banking.
  2. Menjadi perantara perdagangan efek atau dikenal dengan istilah Equity Brokerage. 
  3. Melayani perdagangan surat utang atau istilahnya Fixed Income Brokerage. 
  4. Menjadi agen bisnis penjualan Reksadana atau mutual fund selling agent. 

3. Indo Premier

Indo-Premier broker saham terbaik di indonesia

Selanjutnya ada Indo Premier Sekuritas yang tak kalah bagus dari dua sekuritas di atas. Perusahaan sekuritas ini tergolong sebagai sekuritas swasta terbesar dan terbaik. 

Kinerja Indo Premier ini adalah dengan menawarkan bisnis investasi pasar modal untuk individu dan korporasi. Dalam hal prestasi, Indo Premier ini telah mencapai level yang cukup tinggi. 

Tepatnya di awal tahun 2019, sekuritas ini mampu mencapai volume transaksi investasi hingga 10 triliun (menduduki 20% pangsa pasar). Tak heran jika Indo Premier ini mendapat gelar sekuritas anak bangsa dengan posisi paling atas. 

Tak hanya itu, di akhir Agustus 2019 sekuritas ini juga pernah meraih target dagang saham dengan volume transaksi  1,9 triliun. Dalam hitungannya, prestasi ini sudah menduduki  12,9% pangsa pasar. Dalam hal ini, Indo Premier masuk peringkat kedua. 

Dalam kinerjanya, Indo Premier menawarkan beberapa produk dan layanan, diantaranya seperti:

  1. Melayani bisnis investasi Reksadana baik itu untuk individu maupun keluarga. 
  2. Melayani kebutuhan perencanaan keuangan untuk kepentingan individu dan keluarga. 
  3. Investment banking yang ditujukan untuk korporat dan institusi. 
  4. Menyediakan Fixed Income sales dan trading yang diperuntukkan bagi institusi maupun korporat. 

4. Mandiri 

Mandiri

Mandiri sekuritas ini merupakan anak dari Bank Mandiri yang beroperasi untuk pasar modal. Mandiri sekuritas berhasil menjadi salah satu broker terbaik yang ada di Indonesia. Keunggulan mandiri sekuritas dibandingkan broker lain contohnya seperti adanya MOST. 

MOST sendiri merupakan salah satu fasilitas trading online yang disediakan oleh mandiri sekuritas. Fasilitas layanan ini bisa diakses menggunakan aplikasi dan desktop. Tak hanya itu, pendaftaran investor baru pun bisa berjalan lebih mudah dengan setoran awal yang minim. 

Biaya transaksi jual saham yang berlaku di Mandiri ini adalah 0,28% ditambah 5 ribu rupiah. Sedangkan untuk membeli saham, biayanya adalah 0,18% ditambah 5 ribu rupiah. Transaksi ini sudah tergolong sebagai biaya yang kompetitif. 

5. Phillip

Phillip broker saham terbaik di indonesia

Phillip sekuritas Indonesia termasuk dalam golongan jaringan global PhillipCapital. Sekuritas ini bahkan sudah tersebar hingga ke 16 negara di dunia. Phillip ini melayani berbagai kegiatan investasi seperti jual beli saham, obligasi, dan lainnya. 

Hingga saat ini, Phillip memiliki nilai MKBD (Modal Kerja Bersih Disesuaikan) mencapai 179 miliar rupiah. Seiring kemajuan dunia investasi, kini Phillip menghadirkan layanan trading online dengan sistem yang disebut POEMS (Philips Online Electronic Mart System). 

Kinerja sistemnya terbilang sangat baik, hingga di tahun 2015 sistem online mampu meraih prestasi sebagai sistem online trading terbaik. 

6. NH Korindo

NH-Korindo broker saham terbaik di indonesia

NH Korindo sendiri merupakan anak dari perusahaan asal Korea, yakni NH investment & securities. Perusahaan sekuritas ini mulai ada di Indonesia sejak tahun 2008. Dalam hal pendaftaran online bisnis investasi, perusahaan sekuritas ini bekerjasama dengan BCA. 

Meskipun terbilang masih baru, namun NH Korindo ini sudah mendapat pengawasan dsri OJK sekaligus menjadi salah satu broker saham terbaik di Indonesia. Layanan yang disediakan ada bermacam-macam, mulai dari Investment banking, online trading, Fixed income, dan lainnya. 

7. Citigroup Sekuritas Indonesia

Citigroup-Sekuritas-Indonesia

Perusahaan sekuritas yang satu ini adalah salah satu broker saham terbaik dengan kinerja patungan oleh mitra usaha kerja Indonesia dan Citibank Overseas Investment Corporation. 

Layanan yang dimiliki oleh broker ini adalah penjamin emisi efek dan perantara perdagangan efek. Perusahaan sekuritas yang satu ini sudah cukup lama beroperasi sejak tahun 1989. 

8. CGS CIMB

CGS-CIMB

Sesuai dengan namanya, broker saham yang satu ini terbentuk dari adanya kerjasama antara CGS dan CIMB. Sekuritas ini memiliki layanan broker yang berfokus pada obligasi, pembiayaan investasi, hingga jual beli saham. 

Broker CGS CIMB ini ternyata memiliki tim riset regional dan internasional yang bekerja melayani fasilitas panduan investasi dalam sekuritas. Fasilitas layanan ini memang menjadi salah satu keunggulan CGS CIMB. 

Broker saham yang sudah diawasi oleh OJK ini juga punya kerjasama yang baik dalam hal pembukaan akun online, yang mana partner kerjasamanya adalah bank RDN (Rekening Dana Nasabah). 

Ada banyak sekali broker saham terbaik di Indonesia yang saat ini mulai menarik banyak peminat investor. Hal ini menjadi acuan untuk para pemain saham agar memilih broker saham yang legal dan sudah mendapat pengawasan langsung dari OJK.

Leave a Comment