8 Cara Mendapatkan Referral dengan Cepat, Untung Banyak!

Referral atau strategi pemasaran menggunakan pelanggan merupakan salah satu cara yang terbukti efektif dalam dunia bisnis. Cara mendapatkan referral dengan cepat kini banyak dicari guna mengimbangi persaingan oleh lawan bisnis. 

Beragam cara bisa dilakukan dalam menerapkan strategi ini. Namun perlu dipahami, jangan asal melakukan berbagai cara agar nantinya keuntungan strategi ini bisa bertahan lama.

Tentu ada berbagai hal yang juga perlu diperhitungkan sebelum melakukan strategi referral.

Cara Mendapatkan Referral dengan Cepat

Referral bahkan kini jadi salah satu tren bisnis yang dipercaya dapat mendongkrak nilai keuntungan. Referral juga bisa jadi bahan promosi secara efektif dan gratis.

Lalu apa saja cara melakukan referral yang efektif?

1. Mulai dari Keluarga atau Teman Terdekat

Mulai-dari-Keluarga-atau-Teman-Terdekat Cara Mendapatkan Referral dengan Cepat

Pertama, mulai lakukan strategi refferal dari keluarga pribadi. Jangan segan juga untuk meminta teman untuk ikut terlibat dalam stategi. Ini dilakukan karena sangat mudah dan cepat.

Teman dan keluarga bisa jadi salah satu batu loncatan untuk menyebar luaskan bisnis yang sedang digarap.

Bagaimanapun juga dampak “review” dari teman lebih efektif untuk memberi pengaruh ketimbang melihat review orang tidak dikenal.

Melalui kedua belah pihak ini juga pelaku bisnis bisa dengan mudah menyusur pasar sesuai target.

2. Gabung ke Banyak Platform

Gabung-ke-Banyak-Platform

Teman habis atau keluarga sedikit? Bahkan sekalipun tidak ingin menggunakan jasa teman maupun keluarga siapa saja tetap bisa menggunakan referral.

Ada cara lain yang bisa dilakukan untuk mengoptimalkan sistem bisnis yang sedang digarap.

Salah satunya dengan gabung ke banyak platform khusus untuk penggunaan referral. Platform bisa berupa web khusus atau aplikasi khusus.

Tentunya tidak hanya berjalan sendiri nantinya ada banyak pelaku bisnis lain di dalamnya. Bisa jadi ini metode yang saling menguntungkan.

3. Masuk ke Berbagai Grup

Masuk-ke-Berbagai-Grup

Tidak hanya platform khusus, efektifnya referral juga bisa dilakukan dengan cara masuk ke berbagai grup. Grup dengan jumlah anggota yang banyak memungkinkan penyebaran informasi lebih cepat. 

Cara mendapatkan referral dengan cepat satu ini sudah terbukti ampuh. 

Mulai dari grup di facebook hingga whatsapp bisa digunakan untuk mendapat refferal dengan cepat. Bahkan melesat hingga meningkatkan keuntungan bisnis pribadi, cara ini bisa dilakukan gratis.

Terus cari dan masuk dalam grup besar bisa jadi salah satu langkah efektif dalam sistem referral.

4. Sertakan Gambar saat Share

Sertakan-Gambar-saat-Share

Cara lain yang bisa digunakan yakni dengan menyertakan gambar saat share informasi. Bagaimanapun juga gambar jadi ibarat bukti apakah informasi yang disebar asli atau tidak.

Hadirnya gambar bisa lebih meyakinkan yang melihat hingga sistem referral berputar secara konsisten.

Tidak hanya gambar berupa foto, video juga bisa disematkan dalam proses ini.

Namun perlu diperhatikan, jangan menyematkan video dengan durasi yang lama. Akan lebih baik bila video berdurasi singkat, kualitas gambar baik dan isi video menarik.

5. Gunakan Jasa Endorsemen

Gunakan-Jasa-Endorsemen Cara Mendapatkan Referral dengan Cepat

Jasa endorsemen jadi salah satu cara mendapatkan referral dengan cepat yang juga banyak digunakan.

Sudah pasti seorang influencer memiliki pengikut atau followers dengan jumlah yang banyak. Inilah yang dimanfaatkan bagi pihak pebisnis untuk melakukan referral.

Sebagai salah satu strategi pemasaran, referral akan sangat efektif bila langsung dilakukan oleh seorang dengan andil besar.

Termasuk oleh seorang influencer, tinggal sesuaikan jenis influencer dengan jenis bisnis yang sedang dijalankan.

6. Share saat Jam Aktif Online (Jam Istirahat)

Share-saat-Jam-Aktif-Online-Jam-Istirahat

Strategi referral tidak hanya mencakup konten share tapi juga mencakup jam share. Akan percuma bila informasi yang dishare minim dilihat oleh orang padahal konten dan isinya sudah mendukung informasi bisnis. Maka sama saja dengan melakukan strategi pemasaran secara manual.

Karenanya pertimbangkan juga share informasi atau konten referral pada jam aktif online. Ada beberapa jam aktif online yang perlu diketahui. Seperti halnya di Instagram atau Facebook.

Ada beberapa jam online aktif yang bisa digunakan untuk menyebarkan konten referral.

7. Buat Platform Khusus Referral

Gabung-ke-Banyak-Platform

Cara mendapatkan referral dengan cepat lain yang bisa dilakukan yakni dengan membuat platform khusus referral. Tentu saja platform ini merupakan wadah pribadi untuk melangsungkan strategi referral khusus bisnis yang dirintis.

Platform tidak harus berbentuk aplikasi karena web sederhana juga tetap bisa digunakan. Isinya bisa mencakup berbagai hal mulai dari review produk hingga konten pemasaran lainnya. Jadi hanya dengan berbekal link referral bisnis pribadi bisa diakses tanpa perlu buat caption berbeda-beda.

8. Gunakan Referral Bot

Gunakan-Referral-Bot

Terakhir, gunakan referral bot atau aplikasi khusus untuk melakukan sistem referral secara otomatis. Ada banyak aplikasi sejenis yang bisa unduh gratis dan digunakan secara langsung dalam jangka waktu panjang.

Tidak perlu lagi menggunakan bantuan teman atau masuk ke banyak grup sekaligus, aplikasi ini bisa bekerja dengan instan dan efektif. Bahkan uniknya aplikasi jenis ini bisa bekerja berkala secara otomatis tanpa harus diset manual terlebih dulu. 

Hal yang Perlu Dipertimbangkan sebelum Menerapkan Referral

Hal-yang-Perlu-Dipertimbangkan-sebelum-Menerapkan-Referral Cara Mendapatkan Referral dengan Cepat

Tidak hanya mempertimbangkan berbagai cara mendapatkan refferal dengan cepat, tentu ada beragam hal yang perlu dipertimbangkan. Berikut sedikitnya 3 hal yang perlu jadi bahan pertimbangan bila ingin menggunakan sistem pemasaran referral.

Kesiapan Sistem Bisnis secara Online

Hal pertama yang perlu dipertimbangkan yakni kesiapan sistem bisnis secara online. Bagaimanapun sistem referral berhubungan besar dengan sistem bisnis online. Untuk lebih memudahkan ada baiknya siapkan sistem terintegrasi berbasis online.

Dengan begitu pelaku bisnis bisa dengan leluasa menggunakan sistem pemasaran ini. Bahkan kabar baiknya sistem bisnis online dengan metode penasaran referral bisa membuat bisnis menembus pasar luar negeri.

Stok Barang untuk Referral Pembelian

Efektivitas dari sistem pemasaran ala referral juga sudah terbukti baik. Tentu saja kesiapan akan stok barang untuk referral berupa pembelian perlu disiapkan.

Bagaimana pun efek referral ini akan berkala terjadi. Bila stok barang ternyata habis maka kepercayaan konsumen bisa jadi menurun.

Menghindari hal tersebut maka baiknya stok barang siap jual diamankan terlebih dulu. Tidak kalah penting, konsistensi bahan dasar dan bentuk barang jadi salah satu bahan penilaian kepercayaan konsumen. Sebagai pelaku bisnis yang baik jangan sepelekan kedua hal tersebut.

Orisinalitas Konten Share Referral

Terakhir, orisinalitas konten yang di share dalam sistem referral haruslah diperhatikan. Bagaimanapun juga seorang konsumen bisa saja teliti akan kesamaan dan penggunaan kalimat dari konten yang dishare.

Menghindari prasanga buruk maka hal in harus jadi bahan pertimbangan.

Tidak hanya penggunaan kata pada caption, penggunaan foto atau video dalam konten juga harus senantiasa diperbaharui. Jangan juga menggunakan gambar yang menipu agar nantinya konsumen tetap puas dan metode referral terus berputar. 

Tidak sekedar mengikuti tren sistem pemasaran secara tidak langsung, seorang pelaku bisnis juga harus mempertimbangkan berbagai hal. Termasuk mengaplikasikan cara mendapatkan referral dengan cepat dan efektif agar sistem ini bisa terus berjalan secara otomatis.

Leave a Comment