Cara Menjadi Agen JNT Perorangan, Syarat, dan Keuntungannya

JNT, dari nama yang dimilikinya saja pasti Anda sudah tidak asing lagi mendengarnya. JNT menjadi salah satu pendatang jasa pengiriman di Indonesia. Melihat gurihnya bisnis pengiriman, cara menjadi agen JNT menjadi salah satu peluang yang harus dicoba.

Meskipun merupakan pendatang dalam bisnis jasa pengiriman, namun siapa yang menyangka bila dalam waktu singkat JNT dapat memposisikan diri mereka sebagai perusahaan yang bisa dipercaya serta dapat diandalkan untuk masalah pengiriman paket.

Dengan kredibilitas cukup tinggi dibandingkan dengan jasa pengiriman paket lain, JNT mempunyai proses pengantaran yang sangat baik, cepat serta dengan prosedur yang terarah. Hal ini tidak terlepas dari banyaknya cabang serta agen JNT yang tersebar di berbagai wilayah.

Syarat Menjadi Agen JNT

Sebelum mencari cara menjadi agen JNT, terlebih dahulu Anda harus mengetahui syarat menjadi agen. Berikut sejumlah syarat yang harus dipenuhi untuk menjadi agen JNT, antara lain:

1. Syarat Dokumen

Syarat pertama yang harus dipenuhi jika ingin menjadi agen JNT ialah syarat dokumen. Untuk syarat dokumen ini seperti mengisi formulir pendaftaran keagenan, kemudian melampirkan KTP serta NPWP yang berlaku.

Dokumen lain yang harus dikumpulkan adalah pas foto berwarna dengan ukuran 4X 6 sebanyak 3 rangkap, kemudian Surat Keteran Domisili Usaha, bukti pembayaran IMB, denah lokasi outlet, foto outlet dari dalam dan luar.

Kemudian calon agen juga harus memiliki tempat khusus yang digunakan sebagai kantor agen, komputer, printer, timbangan digital minimal dapat menimbang 30 kg.

2. Persyaratan SDM

Persyaratan-SDM cara menjadi agen jnt

Selain syarat dokumen, cara daftar J&T Express juga harus memenuhi syarat SDM. Ketika ingin membuka agen, Anda harus memiliki 1 hingga 2 karyawan.

Anda dapat membuat rincian tugas setiap karyawan menurut kemampuan serta anggaran yang dimiliki. Namun, pastikan memiliki karyawan yang dapat mengoperasikan komputer dengan lancar.

Hal ini disebabkan karena untuk pengiriman serta penginputan data diperlukan keahlian menjalankan komputer dengan baik. Selain itu calon agen JNT juga harus merekrut karyawan yang tertib dan disiplin.

Bisnis yang berada di bidang ekspedisi memerlukan kedisiplinan serta tepat waktu. Bila tidak, hal tersebut akan membuat nama ekspedisi menjadi terkena imbasnya. Lebih-lebih sekarang ini JNT sudah terkenal memiliki kinerja yang cepat.

3. Sistem Pembayaran

Sistem-Pembayaran cara menjadi agen jnt

JNT memiliki sistem pembayaran untuk agen secara tunai, tidak dari ATM atau transfer. Tetapi, untuk pembayaran paket keagenan bisa dilakukan dengan cara transfer ATM, atau internet banking ke rekening resmi JNT.

4. Syarat Lokasi Serta Infrastruktur

Syarat-Lokasi-Serta-Infrastruktur

Karena bergelut di bidang ekspedisi, syarat lokasi dan infrastruktur menjadi hal yang mutlak. Minimal lokasi agen harus bisa diakses oleh kendaraan besar maupun kendaraan roda 4 dengan mudah.

Selain itu akan lebih baik lagi jika memiliki lahan parkir yang luas. Siapkan pula meja serta kursi tunggu untuk pelanggan. Jangan lupa menyiapkan tiang untuk meletakkan spanduk dan papan nama JNT.

Cara Menjadi Agen JNT

Saat melihat lebarnya peluang menjadi agen JNT, siapa yang tidak tergoda untuk menjajalnya? Bila ingin menjadi agen JNT, berikut langkah yang dapat dilakukan:

1. Pilih Paket Keagenen

Pilih-Paket-Keagenen cara menjadi agen jnt

Sebelum menjadi agen JNT, Anda harus memilih paket keagenan terlebih dahulu. JNT menyediakan beberapa paket keagenan yang bisa dijadikan sebagai pilihan.

Paket keagenan yang disediakan ini mulai dari Rp10 juta hingga Rp20 juta. Kemudian pembayaran paket keagenan ini dapat dilakukan dengan mentransfernya di rekening JNT Express.

Tentu saja pembayaran hanya dapat dilakukan sesudah memenuhi sejumlah syarat menjadi agen dari JNT.

2. Menghubungi JNT di Tingkat Provinsi

Menghubungi-JNT-di-Tingkat-Provinsi

Untuk menjadi agen JNT, tentu saja harus menyesuaikan sesuai dengan kebutuhan setiap cabang JNT sampai provinsi.

Sehingga, bila ingin menjadi agen JNT di daerah yang lokasinya tidak jauh dari tempat tinggal, pastikan sudah menghubungi cabang maupun perwakilan JNT provinsi terlebih dulu.

Agar dapat mengetahui lokasi alamat JNT tingkat provinsi, calon agen JNT dapat mengakses alamat di situs resmi JNT.

3. Memenuhi Syarat Membuka Agen

Memenuhi-Syarat-Membuka-Agen cara menjadi agen jnt

Jangan salah, untuk menjadi agen JNT bukan hanya harus menyiapkan dana yang digunakan untuk membeli keagenan saja. Namun cara menjadi agen JNT juga harus memenuhi berbagai syarat yang diberikan.

Persyaratan yang diberikan ini bukan hanya syarat administrasi saja, namun juga syarat lokasi, fasilitas hingga sumber daya yang diminta oleh pihak JNT. Umumnya, untuk memastikan persayaratan ini, pihak JNT akan melakukan survey lokasi.

4. Mendaftar Agen Dari Pihak Pengelola

Mendaftar-Agen-Dari-Pihak-Pengelola

Pendaftaran menjadi agen JNT juga bisa dilakukan dengan cara mendatangi kantor cabang JNT serta menemui pihak pengelolka yang memiliki kewajiban mengurus pendaftaran agen.

Calon agen JNT hanya perlu mengikuti arahan serta prosedur yang sebelumnya sudah ditetapkan oleh JNT. Bila calon agen JNT lolos tahap administrasi, calon agen diharuskan melakukan pelatihan khusus yang diberikan JNT.

Sehingga, untuk menjadi agen JNT memang hanya dapat dilakukan dengan mendaftar di kantor cabang paling dekat di daerah masing-masing.

5. Hubungi Pihak JNT

Hubungi-Pihak-JNT

Jika ingin mengakses informasi yang lebih lengkap, calon agen JNT dapat menghubungi kantor pusat dari email atau telepon.

Keuntungan Menjadi Agen JNT

Menjadi agen JNT tentu saja memiliki sejumlah keuntungan. Berikut berbagai keuntungan yang akan diperoleh, seperti:

1. Bergabung Bersama Dengan Perusahaan Yang Terpecaya

Bergabung-Bersama-Dengan-Perusahaan-Yang-Terpecaya

Memiliki kredibilitas yang baik, hal ini menjadi keuntungan utama bergabung menjadi agen JNT. Dengan kredibilitasnya yang baik, tentu Anda akan memperoleh kepercayaan pelanggan yang tinggi.

Bukan hanya itu, JNT tidak membuka layanan keagenan secara umum. Sehingga, bila Anda terpilih menjadi agen, dapat dipastikan jika Anda merupakan salah satu agen yang dapat diandalkan serta mempunyai kualitas terbaik menurut JNT.

2. Bisa Memperoleh Penghasilan Tambahan

Bisa-Memperoleh-Penghasilan-Tambahan cara menjadi agen jnt

Ketika menjadi agen JNT, Anda berkesempatan memperoleh penghasilan tambahan. Bahkan, tidak sedikit yang menjadikan agen kemitraan JNT sebagai usaha utama yang dimilikinya.

Hal ini cukup maklum ditemukan karena ketika menjadi agen, Anda akan memperoleh komisi yang menarik dari JNT pusat. Bahkan, estimasi keuntungan ketika menjadi agen JNT adalah omset kurang lebih 20% dari total pendapatan.

3. Tidak Membutuhkan Banyak Promosi

Tidak-Membutuhkan-Banyak-Promosi

Saat ini bisnis online semakin lama menjadi semakin marak, dan nama ekspedisi JNT semakin lama menjadi semakin terdongkrak. Bahkan, tidak sedikit marketplace yang menjalin kerjasama dengan JNT sebagai mitra ekspedisi mereka.

Dengan semakin luasnya JNT dikenal serta dipercaya di kalangan masyarakat, cakupan JNT juga berkembang sangat pesat dari tahun ke tahun.

Bila dulunya kita hanya bisa menemukan agen JNT di kota besar, sekarang di pelosok desa, kita bisa menemukan agen JNT. Selain itu Anda juga tidak perlu melakukan banyak promosi, karena pelanggan sudah mengetahui kredibilitas JNT.

4. Memperoleh Harga Khusus

Memperoleh-Harga-Khusus

Sebagai salah satu agen kemitraan yang bergabung bersama dengan JNT, Anda dapat memperoleh keuntungan yaitu mendapatkan harga spesial di dalam program kemitraan.

Bila wilayah daerah Anda belum terdapat agen JNT, tentu ini menjadi kesempatan bagus untuk memulai bisnis jasa pengiriman dengan JNT.

Cara menjadi agen JNT memang cukup mudah, tetapi hal yang harus Anda perhatikan sebelumnya adalah potensi kebutuhan jasa pengiriman yang dibutuhkan di wilayah Anda, karena penghasilan yang diperoleh bergantung dari banyaknya paket yang dikirimkan dari agen Anda.

Leave a Comment