100++ Kata-kata Promosi Giveaway Untuk Menarik Pelanggan

Giveaway merupakan salah satu cara melakukan promosi yang menarik di masa kini. Kata-kata promosi giveaway adalah suatu cara promosi dengan memberikan hadiah secara cuma-cuma kepada orang yang terpilih secara acak.

Umumnya, giveaway dilakukan secara online melalui media sosial. Cara ini dinilai efektif untuk memasarkan dan meningkatkan branding produk.

Sesekali, tidak masalah untuk memanjakan followers Instagram dengan mengadakan kuis yang dapat memberi dampak sangat besar.

Kata-kata Promosi Giveaway, Alternatif untuk Pemasaran Digital

Kata-kata-Promosi-Giveaway-Alternatif-untuk-Pemasaran-Digital

Harus diakui bahwa perkembangan teknologi juga mendorong cara pemasaran  produk atau jasa menjadi inovatif, salah satu yaitu dengan giveaway.

Jika dulu giveaway hanya dilakukan oleh perusahaan-perusahaan ternama, saat ini giveaway dapat dilakukan oleh siapa saja.

Baik individu maupun kelompok, semua dapat membuat kata-kata promosi giveaway untuk memasarkan produknya.

Dengan begitu, maka setiap orang juga berkesempatan memperoleh manfaat dari pengadaan giveaway. Beberapa manfaatnya yaitu sebagai berikut:

1. Meningkatkan kesadaran masyarakat tentang pentingnya suatu produk

Dengan mengadakan giveaway, maka masyarakat akan lebih mudah menyadari bahwa produk Anda “ada” dan tersedia untuk alasan-alasan tertentu.

Jika produk Anda sudah cukup populer di kalangan pengguna media sosial, maka mereka juga tidak akan segan untuk membelinya.

2. Mengembangkan jaringan konsumen

Kata-kata promosi giveaway sangat efektif untuk menjaring konsumen sebanyak-banyaknya.

Bahkan, konsumen yang tertarik tidak hanya berasal dari followers Anda saja. Jaringan konsumen akan terus meluas sejalan dengan banyaknya peserta yang ikut giveaway.

3. Fleksibel

Giveaway dikatakan sebagai media promosi yang fleksibel karena dapat diselenggarakan kapan saja.

Hadiah yang akan diberikan terserah Anda, sehingga tidak perlu khawatir banyak biaya. Cara promosi ini mampu menekan biaya tanpa harus mengurangi efektivitasnya.

4. Meningkatkan popularitas produk dan brand

Jika banyak orang yang berkomentar di postingan, maka secara otomatif postingan tersebut akan semakin naik eksplor.

Apalagi jika menambahkan dengan hashtag tertentu, maka akan semakin banyak pengguna Instagram yang dapat Anda jangkau untuk memasarkan produk.

5. Menambah followers dalam waktu singkat

Jangan kaget jika dalam waktu singkat, followers akan bertambah banyak. Bukan karena membeli followers, tapi karena mengadakan giveaway.

Followers yang banyak juga akan meningkatkan branding, sehingga akan lebih mudah meraih kepercayaan konsumen.

Tips Mengadakan Promosi Giveaway yang Efektif

Tips-Mengadakan-Promosi-Giveaway-agar-Efektif

Mengutip buku Entrepreneur Talks oleh Herlina P. Dewi (2028), berikut adalah tips mengadakan giveaway agar lebih efektif untuk memasarkan produk:

  • Buatlah kata-kata promosi giveaway yang sederhana dan mudah dilakukan oleh setiap followers. Apalagi, jika rata-rata followers-nya adalah ibu-ibu yang sudah sangat sibuk dengan dunianya.
  • Buat giveaway dengan rentang waktu yang tidak terlalu cepat, namun juga tidak terlalu lama. Cukup 3-7 hari untuk memastikan agar promosi yang kamu lakukan dapat menjangkau lebih banyak orang.
  • Mintalah setiap peserta giveaway untuk menjawab pertanyaan dengan mudah. Banyak akun media sosial yang menyelenggarakan giveaway hanya dengan menyuruh followers-nya untuk menulis komentar “Mau!” Dan diikuti persyaratan yang lainnya.
  • Pastikan agar syarat mengikuti giveaway yang tidak boleh terlewatkan adalah follow akun Instagram Anda.
  • Syarat lain yang cukup efektif yaitu meminta followers untuk mengajak teman-temannya dengan cara mention di kolom komentar.
  • Silakan tambah persyaratan lain, misalnya seperti like produk minimal 5 gambar. Jika ada orang yang menyukai gambar produk tersebut, maka otomatif gambar akan muncul di eksplore dan kemungkinan besar followers akan semakin bertambah.

Contoh Kata-kata Promosi Giveaway

Bagaimana cara merangkai kata-kata promosi giveaway yang menarik? Simak contoh-contohnya di bawah ini:

1. Giveaway Kacamata

Giveaway-Kacamata

#Giveawaysparkleglasses Gratis 3 Kacamata Kece untuk 3 Orang Pemenang

Caranya:

  • Like postingan ini dan 4 postingan terakhir
  • Follow IG @sparkleglasses
  • Komentar nomor kacamata yang dipilih dan tag 5 orang teman
  • Bagikan postingan ini di IG Story (Jangan dihapus sebelum 5 hari)

Periode giveaway 1-7 September 2021. Pemenang akan diumumkan tanggal 8 September 2021. Jadi, jangan sampai terlewatkan.

2. Giveaway Komik

Giveaway-Komik

Konichiwa… biar tambah semangat, yuk ikutan giveaway @komikjepun

Dalam rangka merayakan 20K followers IG @komikjepun, kami akan bagi-bagi hadiah komik untuk 5 orang beruntung. Masing-masing orang akan mendapatkan 5 buah komik Attack on Titan.

Cara mendapatkannya:

  • Follow akun @komikjepun dan like postingan ini
  • Tag 5 temanmu di kolom komentar
  • Tulis di komentarl genre komik yang kamu suka (action, romance, komedi, slice of life, dll)

Pemenang akan dipilih secara acak.

Jangan lupa untuk repost postingan ini ke media sosial kamu supaya yang lainnya tahu..

Buruan ikutan,

Giveaway ini berlangsung mulai hari ini sampai 30 September 2021!

3. Giveaway Mixer

Giveaway-Mixer

Halo semua, siapa di sini yang suka bikin kue? Sekarang, kamu bisa bikin kue dengan rasa yang lebih lezat menggunakan Mixer Wonder.

Syarat:

  • Akun jangan diprivat
  • Follow akun IG @Circlegroup
  • Like postingan ini dan 3 postingan terakhir
  • Bagikan postingan ini di instastory kamu
  • Ceritakan di kolom komentar apa yang ingin kamu 
  • An jika menang giveaway. Jangan lupa tag 5 teman kamu biar ikutan juga.

Ketentuan:

  • Giveaway berlangsung dari 18 -22 Oktober 2021
  • Keputusan dewan juri bersifat mutlak
  • Hadiah ini hanya untuk 3 orang pemenang
  • Pemenang akan diumumkan di IG @circlegroup

Semoga beruntung!

4. Giveaway Sepatu Olahraga

Giveaway-Sepatu-Olahraga

GIVEAWAY TIME!

Halo semua! Kali ini kita akan main Tanya Jawab seputar dunia olahraga.

Pertanyaannya:

Siapa pemain bulu tangkis ganda putri asal Indonesia yang memenangkan pertandingan di Olimpiade Tokyo 2020?

Supaya bisa menjawab pertanyaan ini dengan baik dan benar, ikuti petunjuk di bawah ini:

  • Jangan privat akun kamu
  • Follow akun @randomshoes
  • Tulis jawaban di kolom komentar
  • Tag 3 teman kamu supaya mereka ikutan
  • Repost postingan ini di instastory kamu dan mention @randomshoes

Batas akhir giveaway yaitu 20 September 2021. Pengumuman pemenang akan diinfokan esok harinya. Yuk buruan ikutan, siapa tahu kamu yang beruntung!

5. Giveaway Sweater

Giveaway-Sweater

GIVEAWAY ALERT!!

Gratis sweater Monalisa dan gratis ongkir untuk 3 orang pemenang. Caranya gampang banget:

  • Follow Instagram @monalisadream
  • Bagikan postingan ini ke instastory kamu, wajib mention @monalisadream
  • Komen “Mau!” Sebanyak-banyaknya dan tag teman kamu
  • Akun yang ikut serta jangan sampai diprivat
  • Pemenang akan dipilih secara acak

Pengumuman akan diberitahukan tanggal 25 September 2021. Yuk, komen sebanyak-banyaknya, siapa tahu, kamu pemenangnya!

6. Kata-kata Promosi Giveaway Buku

Giveaway-Buku

Halo, Mimin kembali lagi dengan membawa giveaway SCARLETT.

Aturan main:

  • Like postingan ini
  • Follow akun scarlettbook
  • Mention 3 temanmu di kolom komentar
  • Share postingan ini di media sosial kamu.

Kuis ini akan berakhir sampai diumumkannya pemenang. Akan tersedia 3 buku dengan judul random terbitan @scarlettbook. Pemenang akan dipilih secara acak.

Dari contoh kata-kata promosi giveaway di atas, dapat disimpulkan bahwa bahasa yang digunakan cenderung tidak baku untuk memudahkan followers dalam memahami pesan yang disampaikan.

Bagi kamu yang ini belajar cara membuat giveaway kamu dapat membaca artikel dibawah ini.

Selain itu, persyaratannya juga tidak banyak, sehingga followers dapat lebih bersemangat dalam mengikutinya.

Leave a Comment