Kekayaan Cornelia Agatha Artis Senior Si Doel, Ini Sumber & Asetnya

Cornelia Agatha terkenal ketika ia memerankan tokoh “Sarah” dalam serial Si Doel Anak Sekolahan. Siapa sangka, walaupun sekarang sudah jarang muncul di layar kaca, akan tetapi kekayaan Cornelia Agatha patut disoroti. Kabarnya, ia mewariskan banyak harta kepada anak-anaknya.

Lalu darimana saja sumbernya? Apa saja aset yang dimiliki? Pembahasan berikut kiranya dapat membantu Anda dalam menemukan jawaban dari beberapa pertanyaan di atas. Langsung saja yuk simak sampai akhir!

Profil Cornelia Agatha

Profil Cornelia Agatha

Cornelia Agatha, akrab dipanggil Lia oleh orang sekitarnya. Ia mulai menekuni dunia peran sejak duduk di bangku kelas 5 Sekolah Dasar. Di usia yang masih sangat belia tersebut, ia sudah mahir beraksi di depan kamera.

Selain itu, talenta Lia juga merambah ke dunia modeling. Ia pernah mengikuti ajang cover girl yang diadakan oleh Majalah Remaja Mode yang eksis pada saat itu. Namanya semakin dikenal masyarakat ketika ia memerankan “Sarah” dalam serial televisi Si Doel Anak Sekolahan.

Karakternya yang kaya raya, namun tidak sombong, pintar dan responsif membawanya mendapatkan beberapa penghargaan. Tidak berhenti sampai disitu, ia juga memerankan sebagai seorang penari bernama Dayu pada film yang berjudul Perempuan Pilihan.

Berkat aktingnya di serial tersebut, ia dinobatkan sebagai Aktris Terpuji dari Forum Film Bandung pada tahun 2002. Belakangan ini, film Si Doel The Movie juga menghiasi layar bioskop masyarakat Indonesia. Tentunya Cornelia Agatha juga turut tampil dan memerankan karakter yang sama di seri sebelumnya.

Perhatian publik semakin disita karena pada kenyataannya, walaupun sudah lama tidak menghiasi layar kaca, akan tetapi kemampuan akting Cornelia masih patut diacungi jempol.

Sumber Kekayaan Cornelia Agatha

Sumber Kekayaan Cornelia Agatha

Pertanyaan yang paling sering dilontarkan adalah darimana saja sumber kekayaan Cornelia Agatha? Jawabannya bisa dilihat pada beberapa poin di bawah ini:

1. Penghasilan Mendirikan Lembaga Perlindungan Anak

Walaupun sudah menjadi artis yang dikenal oleh banyak orang, tidak membuat Cornelia Agatha menjadi sombong dan berbangga diri. Ia justru ingin mewariskan harta kekayaan yang tak terduga pada anak-anaknya yaitu sebuah lembaga perlindungan anak-anak.

Cornelia Agatha mendirikan sebuah lembaga perlindungan anak dari kekerasan dengan tujuan untuk mengajari semangat dan dedikasi untuk orang dengan nasib yang kurang beruntung. Cornelia Agatha menganggap bahwa lembaga perlindungan anak tersebut merupakan investasi yang akan diwariskan kepada anak-anaknya.

Kepemilikan lembaga ini, tentu menghasilkan kekayaan juga bagi dirinya dan keluarga. Namun tentunya sumber kekayaan bukan yang utama, melainkan ada hal lainnya. Mengingat tujuan awal Cornelia memang murni untuk membantu anak-anak yang membutuhkan perlindungan.

2. Bermain Film dan Sinetron

Seperti yang sudah dijelaskan sebelumnya bahwa Cornelia Agatha memang kerap membintangi layar televisi maupun layar bioskop masyarakat Indonesia. Dari sinilah ia berhasil mengumpulkan pundi-pundi kekayaan. Berikut banyaknya film dan sinetron yang pernah dibintangi:

  • Membintangi film layar lebar remaja populer yang berjudul Lupus.
  • Bermain film Elegi Buat Nana.
  • Bermain film Rini Tomboy dan berhasil masuk ke dalam ajaran nominasi FFI tahun 1992 dengan kategori Aktris Terbaik.
  • Pada tahun 2005 ia memerankan Detik Terakhir dan sukses mendapatkan penghargaan sebagai Pemeran Utama Wanita Terbaik FFI Tahun 2005.
  • Mendapatkan penghargaan Movie Awards Tahun 2007.
  • Bermain serial Si Doel Anak Sekolahan pada tahun 1992.

3. Usaha Kuliner

Sumber kekayaan Cornelia Agatha berasal dari usaha kuliner yang didirikannya. Bisnis ini dimulai saat krisis moneter terjadi di Indonesia yaitu sekitar tahun 1997-1998. Dia bersama teman-temannya membuka restoran atau cafe tenda.

Menurutnya, bisnis kuliner tersebut dilakukan agar mengisi waktu luang dan mencari uang ketika job bermain film sudah sepi. Ide ini sebenarnya datang dari pacarnya. Bisnis restoran diberi nama Dante Resto and Lounge yang terletak di Jalan Dharmawangsa, Jakarta Selatan.

4. Endorsement

Hampir semua artis kerap menerima job endorsement dari berbagai pihak. Belakangan ini, kurang lebih di tahun 2021, Cornelia Agatha gencar mempromosikan berbagai usaha masyarakat kecil yang baru dirintis.

Tentunya dari endorsement ini, Cornelia Agatha juga mendapatkan beberapa pundi kekayaan, walaupun tidak banyak. Mengingat untuk endorsement harus memiliki follower dengan jumlah tertentu dan sistem yang tertentu pula.

5. Pekerjaan Sebagai Advokat

Berawal dari ia mendirikan Lembaga Perlindungan Anak. Ternyata pada tahun 2021 kemarin, lebih tepatnya tanggal 26 Januari, ia resmi diangkat menjadi advokat. Ia membagikan momen sumpah di Pengadilan Tinggi Jakarta melalui akun instagram pribadinya.

Dalam foto tersebut ia berterimakasih kepada semua orang yang sudah memberikan dukungan hingga dirinya berhasil diangkat menjadi advokat seperti sekarang ini. Nah gaji advokat di Indonesia cukup tinggi, sehingga pekerjaan ini juga bisa menambah pundi kekayaan untuknya.

6. Ketua Komnas Perlindungan Anak

Kabar mengejutkan pun hadir lagi, setelah menjadi advokat ternyata ia ditunjuk sebagai Ketua Komnas Perlindungan Anak Provinsi DKI Jakarta pada tahun 2021. Ia mengemban tanggung jawab untuk melindungi anak-anak dari segala bentuk kekerasan dan perundungan.

Tentunya dari jabatannya menjadi Ketua Komnas Perlindungan Anak, dirinya mendapatkan gaji dengan jumlah yang cukup banyak. Walaupun demikian, dirinya mengaku bahwa motivasi awalnya adalah sebagai bentuk tanggung jawab kepada sesama manusia untuk melindungi generasi masa depan.

Jadi itu dia beberapa sumber kekayaan Cornelia Agatha yang tak banyak diketahui. Tentunya menjadi artis sekaligus seseorang yang terjun di dunia sosial tidaklah mudah. Akan tetapi semua bisa dilalui untuk mewariskan harta yang paling berharga bagi anak-anaknya.

Aset Cornelia Agatha

Aset Cornelia Agatha

Berbicara mengenai aset Cornelia Agatha, sebenarnya tidak banyak sumber yang menulisnya. Hanya saja, artis ini kerap membagikan momennya bersama anak kembar saat berada di dalam rumah. Jadi dapat disimpulkan bahwa dia dan keluarganya memiliki aset rumah yang dihuni hingga saat ini.

Selain itu, mengingat jabatannya sebagai Ketua Komnas Perlindungan Anak yang melibatkannya dengan padatnya aktivitas sosial, maka ia mempunyai mobil untuk menunjang kegiatan tersebut. Namun untuk jumlah pasti berapa mobil yang dimiliki, nampaknya Cornelia cukup tertutup dengan hal itu.

Selain itu Cornelia juga memiliki beberapa usaha restoran, sehingga ini juga masuk ke dalam kategori aset yang dimiliki. Artis, model sekaligus seseorang dengan kepedulian yang tinggi ini layak untuk mendapatkan perhatian publik karena kiprahnya yang luar biasa.

Bahkan belakangan ini, ia terlihat mengunjungi David Ozora yang tersandung kasus penganiayaan oleh anak salah satu pegawai pajak. Dalam kunjungan tersebut ia seolah memiliki tanggung jawab untuk melindungi anak-anak di luaran sana yang mengalami kekerasan.

Kekayaan Cornelia Agatha berasal dari beberapa sumber. Pertama adalah usaha kuliner, bermain di dunia seni dan peran, menjadi advokat, pengacara, Ketua Komnas Perlindungan Anak dan masih banyak lagi yang lainnya.

Walaupun demikian ia mengaku bahwa harta yang akan diwariskan kepada anak-anaknya adalah rasa kepedulian dan semangat dedikasi mengabdi dengan memberikan Lembaga Perlindungan Anak yang sudah didirikannya. 

Leave a Comment