Sumber Harta Kekayaan Grace Tahir, Profil & Asetnya

Grace Tahir adalah adalah satu orang yang mencuri perhatian publik karena mengunggah video parodi menyindir Indra Kenz. Meskipun bukan seorang artis atau public figure, rupanya kekayaan Grace Tahir sangat besar hingga terendus oleh media nasional.

Tidak sedikit orang yang penasaran dengan sumber penghasilan yang dimiliki oleh Grace Tahir. Diketahui, Grace adalah salah satu anggota keluarga Tahir yang mendirikan grup Mayapada. Lalu, seberapa kaya Grace Tahir? Simak informasi kekayaannya di artikel ini.

Profil Grace Tahir

Profil-Grace-Tahir

Grace Tahir adalah seorang putri pengusaha kaya di Indonesia, yakni Dato Sri Tahir dan juga Rosy Riady. Bahkan, keluarga Grace Tahir tercatat dalam data Forbes sebagai founder Mayapada Group yang kekayaannya mencapai 2,6 milliar dollas AS atau Rp37,18 triliun.

Dato Sri Tahir bukan orang kaya baru di Tanah Air. Ia termasuk ke dalam jajaran 50 orang paling kaya di Indonesia. Pada tahun 2021, Dato Sri Tahir menduduki peringkat ke-16 sebagai orang terkaya di Indonesia.

Aset Kekayaan Grace Tahir

Aset-Kekayaan-Grace-Tahir

Berdasarkan data dari Forbes, keluarga Tahir memiliki kekayaan sebesar USD 2,5 milliar atau sekitar Rp35,727.500.000.000. Hal ini membuat keluarga Tahir tercantum dalam daftar seribu orang terkaya di dunia pada tahun 2021.

Ayah Grace Tahir adalah pengusaha yang bergerak di bidang real estate, perbankan, dan kesehatan. Sedangkan istrinya, Rosy Riady adalah putri dari Mochtar Riady, pendiri Lippo Group.

Setelah Dato dan Rosy menikah, mereka dikaruniai empat orang anak, salah satunya Grace Tahir yang lahir pada tanggal 6 Maret 1976. Berkat lahir dari keluarga kaya raya dan terpandang, tidak heran jika hal ini juga memengaruhi status sosial Grace.

Grace Tahir dipersunting oleh pengusaha kaya raya bernama Ronald Kumalaputra. Ia adalah pendiri dari BBX Group. Pada tahun 2022, Grace mengunggah video parodi yang menirukan gaya Indra Kenz. Video tersebut membuat masyarakat di Tanah Air sangat heboh.

Sumber Kekayaan Grace Tahir

Sebagai wanita karir yang sukses, Grace Tahir memiliki banyak sumber penghasilan. Adapun sumber kekayaan Grace Tahir yakni sebagai berikut:

1. Direktur Mayapada Hospital

Direktur-Mayapada-Hospital

Salah satu jabatan yang diemban oleh Grace Tahir adalah menjadi seorang direktur di Mayapada Hospitar. Rumah sakit ini berdiri di bawah naungan Mayapada Healthcare yang berdiri pada tahun 2008.

Mayapada itu sendiri berpusat di Indonesia dan mempunyai satu perusahaan yang telah melantai di bursa Singapura. Adapun Mayapada Hospital adalah salah satu rumah sakit terkemuka yang menyediakan layanan kesehatan bertaraf internasional.

Rumah sakit ini juga sangat berkualitas karena bekerjasama dengan NHG Singapore. Mayapada Hospital tidak hanya berada di Jakarata Selatan, tetapi juga di kota-kota besar lainnya seperti Tangerang, Bandung, dan Surabaya.

2. Komisaris Utama Maha Properti Indonesia

Komisaris-Utama-Maha-Properti-Indonesia

Sumber kekayaan Grace Tahir yang kedua adalah sebagai komisaris utama di perusahaan Maha Properti Indonesia. Perusahaan ini bergerak di bidang properti yang berada di Jakarta. Maha Properti Indonesia mempunyai beragam proyek properti yang tersebar di berbagai provinsi di Tanah Air.

Beberapa proyek besar yang digarap oleh Maha Properti Indonesia yakni seperti Simprug Signature, The Kahyangan, Tanjung Layar Beach Front, The Grand Maja, dan lain-lain.

Perusahaan Perseroan ini selalu menerapkan pengelolaan yang baik dan kondusif pada perusahaannya. Hal ini karena struktur jabatan yang terdapat pada Maha Properti Indonesia sangat baik karena diisi oleh orang-orang kompeten di bidangnya.

Salah satunya yaitu Grace Tahir yang memiliki kontribusi besar terhadap kemajuan bisnis properti ini. Perusahaan ini selalu berupaya mengelola sumber daya seefektif dan seefisien mungkin agar para pemegang saham memperoleh kepastian penuh.

3. Direktur Philips Indonesia

Direktur-Philips-Indonesia

Sumber kekayaan Grace Tahir yang selanjutnya adalah sebagai direktur di perusahaan Philips Indonesia. Pastinya, masyarakat Indonesia sudah tidak asing lagi dengan brand ini yang terkenal dengan produk penerangannya.

Selain memproduksi alat-alat penerangan, Philips juga memproduksi berbagai produk rumah tangga lainnya. Sebut saja blender, rice cooker, vacuum cleaner, pengering rambut, hingga perlengkapan bayi.

Philips juga termasuk perusahaan yang mengeluarkan produk otomotif, seperti lampu mobil, lampu motor, LED, kamera spion, audio mobil, dan berbagai perlengkapan kendaraan lainnya.

Bahkan, perusahaan ini juga memproduksi peralatan personal, seperti sikat gigi elektrik, penghilang bulu, lampu infra merah, pemangkas bulu hidung, pencukur jenggot, dan masih banyak lagi.

4. Co-founder Dokter.id

Co-founder-Dokter.id

Sumber kekayaan Grace Tahir yang selanjutnya adalah berasal dari Dokter.id. Ia menjabat sebagai co-founder di perusahaan ini pada usia 37 tahun. Bisa dibilang, Dokter.id merupakan bisnis yang dibangunnya sendiri. Pada saat Blackberry sangat populer, Grace meluncurkan aplikasi bernama bibbycam pada tahun 2011. Walaupun popularitas Blackberry terus menurun, namun aplikasi ini tetap beroperasi dengan baik.

Sesuai dengan background dan pengalamannya, Dokter.id adalah sebuah startup yang bergerak di bidang kesehatan. Platform ini memiliki tujuan untuk memberikan edukasi kepada masyarakat, sekaligus memberikan konsultasi secara gratis melalui chat maupun berita.

Fokus konten yang diberikan oleh Dokter.id dalah seputar kesehatan perempuan, kesehatan seksual,  hubungan percintaan, dan masih banyak lagi. Platform ini sangat erat dengan unsur-unsur yang menjunjung kesetaraan untuk memberikan dukungan bagi kaum perempuan.

5. CEO Medico

CEO-Medico

Grace Tahir memang sosok perempuan yang multitalenta. Ia mampu mengemban beragam jabatan sekaligus dan mampu mengerjakannya dengan penuh tanggung jawab. Diketahui, Grace juga menjabat sebagai CEO di perusahaan Medico.

Sama seperti Dokter.id, Medico juga merupakan sebuah aplikasi berbasis layanan kesehatan. Medico memberikan layanan Manajemen Layanan Kesehatan yang ditujukan untuk klinik. Layanan ini berbasis cloud yang tentunya sangat inovatif dan mutakhir.

Adapun perbedaan yang dimiliki oleh Dokter.id dan Medico terletak pada sasaran penggunanya. Jika Dokter.id ditujukan untuk masyarakat luas, lain halnya dengan Medico yang ditujukan untuk penyedia layanan kesehatan

 Fungsi layanan kesehatan yang tersedia di platform Medico yakni untuk meminimalisir kemungkinan adanya kombinasi obat yang salah,  mengoptimalkan keselamatan pasien, memantau kinerja klinik secara online, dan masih banyak lagi.

6. Tiktok

Tiktok

Grace Tahir adalah salah satu orang terkaya di Indonesia yang open minded dan sangat mengikuti perkembangan zaman. Hal ini bisa dilihat dari gaya hidup, gaya berpakaian, hingga gaya bicaranya  yang sangat mencerminkan anak muda.

Grace juga termasuk wanita yang sangat gaul dan aktif bermain media sosial, tidak terkecuali tiktok. Namun, konten-konten yang ia buat bukan tentang pamer harta, joget-joget, atau yang lainnya.

Lebih dari itu, Grace menggunakan akun Tiktoknya untuk mengedukasi masyarakat tentang manajemen keuangan, pengembangan diri, kesehatan, percintaan, dan masih banyak lagi. Salah satu konten tentang tes kepribadian yang diunggahnya bahkan telah ditonton lebih dari 17 juta pengguna.

Followers Grace itu sendiri berjumlah lebih dari 570 ribu dengan total jumlah like sebanyak 5 juta. Tentu saja, ia juga mendapatkan penghasilan yang cukup besar dari akun Tiktoknya.

7. Bintang Tamu di Berbagai Acara

Bintang-Tamu-di Berbagai-Acara

Dikarenakan popularitas dari video parodi Indra Kenz, nama Grace Tahir semakin melambung. Ia bahkan diundang di berbagai podcast ternama di Indonesia. Beberapa influencer yang mengundang Grace ke acaranya yakni seperti Denny Sumargo,, Atta Halilintar, Dedy Corbuzier, dan Daniel Mananta.

Kekayaan Grace Tahir memang sangat melimpah karena memiliki banyak sumber penghasilan. Selain itu, Grace juga menjadi sosok wanita yang menginspirasi dan menjunjung kesetaraan, sehingga diharapkan mampu membawa perubahan yang lebih baik bagi generasi di Indonesia.

Leave a Comment