7 Cara Berbisnis Sepatu Bagi Pengusaha Pemula dari Nol

Semua orang membutuhkan sepatu, mulai dari yang masih bayi hingga yang sudah lansia. Bisnis sepatu pun jadi lebih diminati karena target pasarnya yang sangat luas. Tertarik untuk memulai bisnis sepatu? Pahami cara berbisnis sepatu bagi pengusaha pemula terlebih dahulu.

Banyak orang membeli sepatu karena memang membutuhkannya untuk sekolah, kerja, dan melakukan berbagai kegiatan yang lainnya. Beberaoa orang membeli sepatu hanya untuk koleksi.

Prospek bisnis sepatu memang bagus, apalagi produk ini tidak akan mengalami kedaluwarsa.

Memulai Bisnis Sepatu yang Menguntungkan

Orang-orang tertarik untuk membeli sepatu karena biasanya model yang ditawarkan sangat menarik dan bervariasi.

Meskipun hasilnya tampak sangat menjanjikan, ada banyak hal yang perlu dipelajari terlebih dahulu sebelum mulai terjun ke bidang bisnis sepatu ini.

1. Menggali sebanyak mungkin informasi

Menggali-sebanyak-mungkin-informasi cara berbisnis sepatu bagi pengusaha pemula

Sebelum mulai membangun bisnis sepatu, pelajari terlebih dahulu dan lakukan berbagai analisis tentang cara memulai berbisnis serta cara meriset produk sepatu khususnya bagi pengusaha pemula.

Hal ini bisa dilakukan dengan mengadakan diskusi dengan beberapa orang yang telah berhasil menjalankan usaha sepatu.

Cari dan temukan sumber informasi dari berbagai majalah bisnis, buku, internet, dan sumber-sumber lainnya sehingga pengetahuan dan keterangan tentang bisnis sepatu bisa semakin matang dan bisnis pun semakin mantap untuk dimulai.

Jika Anda mengenal beberapa orang yang sudah berhasil dalam bisnis sepatu, diskusikan dengan mereka tentang cara memajukan bisnis sepatu.

2. Menentukan harga dan segmen

Menentukan-harga-dan-segmen cara berbisnis sepatu bagi pengusaha pemula

Langkah kedua yang perlu dilakukan adalah menentukan jenis dan segmen sepatu yang akan dijual.

Saat memilih bisnis sepatu, kualitas harus diutamakan dan diseimbangkan dengan harga jual sepatu tersebut. Untuk mendapatkan pandangan tentang hal ini, coba lakukan perbandingan.

Cari berbagai produk sepatu yang mempunyai spesifikasi dan model yang sama dengan yang akan Anda jual.

Kemudian bandingkan harga yang ditawarkan dengan harga dari produk sepatu lain yang serupa. Segmen dan harga perlu ditentukan dengan tepat dan sesuai.

Agar bisa mencapai kesesuaian segmen dan harga, coba melakukan penyusunan bisnis model canvas yang sudah banyak digunakan untuk mengembangkan berbagai jenis usaha.

3. Mencari dan menentukan supplier

Mencari-dan-menentukan-supplier cara berbisnis sepatu bagi pengusaha pemula

Langkah penting ketiga yang perlu dilakukan dalam menjalankan bisnis sepatu adalah menentukan supplier atau distributor sepatu yang akan dijual.

Cari dan temukan supplier yang bisa dipercaya. Supplier bisa ditemukan dari internet atau dari teman yang berpengalaman dalam bisnis sepatu.

Setelah menemukan salah satu supplier penyedia sepatu original, sampaikan tujuan Anda untuk memulai bisnis sepatu sehingga supplier bisa memberikan harga yang lebih murah setiap kali Anda melakukan pembelian dalam jumlah besar.

Cara berbisnis sepatu bagi pengusaha pemula juga bisa dilakukan dengan cara bekerja sama dengan pengrajin sepatu untuk membuat merek sepatu sendiri.

4. Memilih merek dan jenis sepatu

Memilih-merek-dan-jenis-sepatu

Setiap orang mempunyai selera masing-masing dalam hal jenis sepatu yang paling nyaman untuk digunakan. Ada orang-orang yang lebih suka memakai sneakers kemana-mana.

Ada juga yang suka membeli berbagai sepatu olahraga yang nyaman, dan ada yang suka sepatu dengan desain kasual.

Tentukan salah satu jenis sepatu yang akan dijual kemudian pilih merek yang sesuai.

Pemilihan merek hanya bisa dilakukan jika sepatu yang akan dijual adalah produk original yang dibuat oleh partner pengrajin sepatu. Sepatu dari supplier biasanya sudah mempunyai merek yang tidak bisa diubah.

Bagi yang bermitra dengan pengrajin sepatu, tentukan merek yang relevan dengan kualitas, kenyamanan, dan jenis sepatu yang akan dijual untuk membangun brand image.

5. Mulai menjual sepatu di marketplace atau media sosial

Mulai-menjual-sepatu-di-marketplace-atau-media-sosial

Jika target pasar adalah kalangan anak muda yang aktif menggunakan internet, media sosial adalah pasar yang terbaik untuk menarik minat target pasar.

Ada banyak orang yang sudah memanfaatkan media sosial seperti Facebook, WhatsApp dan Instagram Ads untuk berjualan.

Meskipun berjualan di media sosial, selalu arahkan para calon pelanggan untuk berbelanja di marketplace atau toko online yang ada.

Marketplace bisa membuat calon pelanggan yang masih ragu untuk lebih percaya pada toko yang baru dikenalnya.

Selain itu, cara berbisnis sepatu bagi pengusaha pemula dengan menggunakan marketplace juga lebih aman dan bisa membuat para calon pelanggan merasa lebih nyaman.

6. Menampilkan foto sepatu dengan sangat jelas

cara berbisnis sepatu bagi pengusaha pemula

Sepatu yang akan dijual harus difoto dari semua sisi sehingga para calon pembeli akan mengetahui keadaan dari sepatu yang menarik minatnya. Lengkapi foto yang ada dengan berbagai informasi mengenai model sepatu tersebut.

Calon pembeli juga membutuhkan informasi seperti deskripsi tentang bahan yang digunakan untuk membuat sepatu tersebut serta size chart yang jelas serta lengkap.

Kalau informasinya sudah lengkap dan sangat jelas, pembeli tidak akan banyak bertanya lagi tapi langsung melakukan pembelian.

Pelajari teknik pengambilan foto dari internet sehingga meskipun foto sepatu diambil menggunakan smartphone, hasilnya akan tetap bagus, terang, dan jelas.

7. Melakukan berbagai promosi untuk memasarkan bisnis sepatu

Melakukan-berbagai-promosi-untuk-memasarkan-bisnis-sepatu

Lakukan berbagai promosi sehingga akan semakin banyak orang yang mengetahui bisnis sepatu yang Anda jalankan.

Untuk melakukan berbagai promosi, ada fitur ads di berbagai media sosial yang fiturnya sangat efektif tapi tetap mudah untuk digunakan.

Promosi juga bisa dilakukan dengan memberikan tawaran potongan harga. Ada banyak kesempatan untuk memberikan potongan harga ini.

Misalnya dengan memberikan diskon pada saat launching model baru atau diskon pada hari-hari raya tertentu atau diskon untuk pelanggan baru.

Diskon dan potongan harga adalah cara berbisnis sepatu bagi pengusaha pemula yang sangat ampuh. Cara ini bisa menjadi perkenalan dengan pembeli baru yang nantinya menjadi pelanggan setia.

Mempersiapkan Modal untuk Bisnis Sepatu

cara berbisnis sepatu bagi pengusaha pemula

Modal adalah hal yang sangat sensitif dan sebaiknya dipikirkan dengan matang sebelum bisnis sepatu mulai dijalankan.

Modal awal yang diperlukan untuk bisnis sepatu adalah antara Rp 10 juta hingga Rp 20 juta. Modal ini sudah mencakup biaya untuk membeli sepatu original yang punya berbagai brand.

Lain halnya jika bisnis sepatu dilakukan dengan cara bekerja sama dengan pengrajin sepatu. Modal yang dibutuhkan jauh lebih kecil, bahkan modal sebesar Rp 5 juta saja sudah cukup. Modal tersebut akan digunakan untuk:

Rincian BiayaKeterangan
Membeli perlengkapanPensil untuk mencatat, pisau cutter, kaki tiga, tang catut, tinta perak, palu, lem fox sintetis, paku, gunting, dan sebagainya.
Belanja bahan bakuBenang jahit, kain lapis, kulit, kertas manila, sol luar, spon ati, vinil, amplas, texon, dan paper tape.
Membeli mesin untuk membuat sepatuMesin sepatu dan mesin amplas.
Ongkos promosiBiaya membuat spanduk, iklan di berbagai media, membuat katalog, membuat brosur.

Kalau modalnya lebih rendah dari Rp 5 juta, bisa juga memulai bisnis sepatu dengan cara menjadi reseller atau membuka thrift shop khusus untuk sepatu bekas. Ada banyak sekali cara berbisnis sepatu bagi pengusaha pemula.

Semua cara berbisnis sepatu bisa disesuaikan dengan modal yang dimiliki.

Lakukan analisis seperti yang sudah disebutkan di atas dan ikuti semua langkah-langkah yang ada agar bisnis sepatu bisa semakin berkembang dan tidak menemui kegagalan.

Leave a Comment