Intip Harta Kekayaan Angelina Sondakh Setelah Keluar dari Penjara

Angelina Sondakh merupakan mantan narapidana yang bebas setelah mendekam di penjara selama 10 tahun. Dikabarkan pada tahun 2022 wanita yang kerap dipanggil dengan Anggie iini turut serta berkurban. Sontak hal tersebut membuat banyak masyarakat penasaran mengenai kekayaan Angelina Sondakh.

Ia dipenjara karena kasus korupsi Wisma Atlet di Palembang pada tahun 2012 lalu. Tempat untuk memenjarakan Angelina Sondakh ialah berada di Rutan Pondok Bambu, Jakarta. Diketahui karena kasus yang dialaminya membuat Anggie harus membayar denda miliaran rupiah.

Meskipun sudah berada di penjara selama 10 tahun, namun Anggie tetap harus berjuang untuk memenuhi kebutuhan hidup anaknya, Keanu Massaid. Selama di dalam tahanan ternyata Anggie bersama dengan teman-temannya membuat grup banda dan mengamen.

Profil Angelina Sondakh

Profil Angelina Sondakh

Angelina Sondakh merupakan seorang model, artis, dan sekaligus sebagai mantan politikus. Ia tidak lahir di Indonesia, melainkan lahir di Armidale, New South Wales pada tanggal 28 Desember 1977. Nama asli Anggie ialah Angelina Patricia Pingkan Sondakh.

Anggie lahir dari pasangan bernama Sjul Kartini Datulong dan Lucky Sondakh. Ayah Anggie adalah seorang mantan rektor di Universitas Sam Ratulangi Manado sekaligus professor. Anggie sendiri merupakan anak bungsu dan mempunyai kakak laki-laku bernama Frank Nicholas Sondakh.

Wanita dengan usia 45 tahun ini mempunyai agama yang berbeda dengan keluarganya. Pasalnya Angelina Sondakh memutuskan untuk mualaf ketika akan menglangsungkan pernikahaannya dengan suami, Adjie Massaid.

Mantan politikus ini menyelesaikan pendidikannya di Sekolah Dasar Laboratorium IKIP Manado. Kemudian melanjutkan di Sekolah Menengah Pertama (SMP) katolik Pax Christi di Manado. Setelah lulus dari SMP, Anggie melanjutkan pendidikannya di Year 9 – 10 Presbyterian Ladies College, Australia.

Sedangkan untuk Year 11 ditempuh pada Armidale Public High School, Australia. Karena terjadinya masalah keuangan pada keluarga, maka Anggie harus kembali pulang ke tanah air meskipun pendidikannya belum selesai.

Ketika kembali di tanah air, ibu dari satu anak ini melanjutkan pendidikannya di SMA N 2 Manado. Kemudian Anggie menempuh pendidikan perkuliahan dan berhasil menamatkan S1 di Universitas Atma Jaya Jakarta.

Ia mengambil jurusan Manajemen Fakultas Ekonomi dan Fakultas Ilmu Sosial dan Ilmu Politik ketika S2. Pendidikan S2 Angelina Sondakh ditempuh pada Universitas Indonesia. Pada dasarnya Anggie merupakan sosok yang berprestasi.

Tidak hanya sampai disitu, Anggie tetap melanjutkan pendidikannya di Universitas Indonesia untuk S3 jurusan Ilmu Komunikasi. Akan tetapi, studinya di S3 tidak diselesaikan dan hanya sampai tiga semester saja.

Pada tahun 2001 Angelina Sondakh memegang jabatan sebagai Puteri Indonesia. Kemudian ia menikah dengan salah satu anggota DPR RI, Adjie Massaid pada tanggal 29 April 2009. Sayangnya Anggie harus menjadi ibu tunggal karena suaminya meninggal pada tahun 2011.

Sumber Kekayaan Angelina Sondakh

Berikut beberapa sumber penghasilan Angelina Sondakh yang membuatnya menjadi orang kaya raya meskipun harus berjuang sebagai ibu tunggal:

1. PT. Australia First

PT. Australia First

Sumber penghasilan Angelina Sondakh yang pertama ialah berasal dari pekerjaannya di PT. Australia First. Ia bekerja pada perusahaan tersebut sebelum terjun ke dunia politik, yakni pada tahun 1999 – 2000. Anggie memegang jabatan sebagai Visa Officer pada perusahaan tersebut.

2. PT. Lentera Jaya Manado

PT. Lentera Jaya Manado

Pada tahun 2000 – 20001 Angelina Sondakh memutuskan untuk berpindah perusahaan. Pada PT. Lentera Jaya Manado, Anggie memegang jabatan sebagai Direktur Operasional. Gaji yang diterima dengan jabatan ini tentu cukup besar pada tahun itu.

Akan tetapi, pada tahun 2001 Angelina Sondakh memutuskan untuk resign dari perusahaan. Hal ini dikarenakan ia ingin mengikuti kontes kecantikan nasional atau Puteri Indonesia. Pengorbanannya untuk resign tidak sia-sia, pasalnya ia berhasil mewakili Sulawesi Utara.

3. PT. Royalindo Expoduta

PT. Royalindo Expoduta

Setelah sibuk menjabat sebagai Puteri Indonesia, Angelina Sondakh kembali meneruskan karirnya di PT. Royalindo Expoduta. Portofolionya menjadi Puteri Indonesia membuat banyak perusahaan tidak bisa menolak Anggie.

Pada perusahaan ini Anggie menjabat sebagai Public Relations and Communication Director. Karir Anggie di PT. Royalindo Expoduta berlangsung dari tahun 2003 hingga 2004.

4. Anggota DPR RI

Anggota DPR RI

Sumber kekayaan Angelina Sondakh yang selanjutnya berasal dari karirnya di dunia politik. Awal karir di dunia politik dimulai sebagai wakil Partai Demokrat daerah Jawa Tengah pada pemilu tahun 2009.

Pada Partai Demokrat Angelina Sondakh juga menjadi pengurus Komisi Perempuan DPP Komite Nasional Pemuda Indonsia (KNPI) serta Wakil Sekretaris Jenderal. Tentu saja penghasilan Anggie di dunia politik ini tidaklah sedikit.

Selain beberapa profesi yang telah digeluti Angleina Sondakh tersebut, terdapat beberapa hal lain yang dilakukannya. Anggie telah menjadi public figure bagi masyarakat Indonesia. Pada tahun 2006 Anggie didaulat menjadi Duta Tarsius Spektrum dan Pelestarian Orang Utan.

Pada tahun yang sama Anggie juga menjadi Duta Lembaga Ilmu Pengetahuan (LIPI). Angelina Sondakh juga menjadi pendiri Women Act for Humanity and Environment. Istri dari Adjie Massaid ini juga pernah menjadi Wakil Ketua Umum Percasi (Pengurus Besar Persatuan Catur Indonesia) dari tahun 2003 – 2007.

Sebelum dipenjara kekayaan Anggie melonjak karena diduga ia melakukan korupsi. Penghasilan dari korupsi yang dilakukan Anggie tersebut tentu meningkatkan kekayaannya pada saat itu.

Aset / Kekayaan Angelina Sondakh

Aset _ Kekayaan Angelina Sondakh

Nama Angelina Sondakh menjadi semakin populer di tanah air ketika ia menjadi Puteri Indonesia tahun 2001. Sejak saat itu karirnya semakin merambah pada berbagai bidang, seperti model. Berkat popularitas yang dimilikinya Anggie berhasil mengumpulkan banyak harta kekayaan.

Pada saat Angelina Sondakh mencalonkan diri sebagai anggota DPR RI tahun 2003 diketahui bahwa total kekayaannya mencapai Rp 798 juta. Tentu saja setelah masuk pada dunia politik harta kekayaan Anggie semakin melambung tinggi.

Ia kembali melaporkan total kekayaannya setelah menjadi anggota DPR RI, yakni sebesar Rp6,1 miliar. Nominal tersebut juga dapat diketahui berdasarkan LHKPN) (Laporan Harta Kekayaan Penyelenggara Negara) pada tanggal 21 Juli 2010.

Total kekayaan tersebut hanya berdasarkan profesinya sebagai anggota DPR RI. Sedangkan kekayaan diluar anggota DPR RI tidak diketahui secara pasti. Aset kekayaan Angelina Sondakh terdiri dari harta bergerak, harta tidak bergerak, dan lain sebagainya.

Diketahui Anggie mempunyai aset berupa tanah dan bangunan dengan nilai sebesar Rp2,8 miliar. Dimana aset tanah dan bangunan tersebut terdiri dari:

  • Tanah dengan luas 1000 meter persegi di Bandung.
  • Tanah dan bangunan dengan luas 144 meter persegi di Tangerang.
  • Tanah dan bangunan dengan luas 316 meter persegi dan 160 meter persegi di Jakarta Timur.

Tidak hanya tanah dan bangunan, Angelina Sondakh juga mempunyai beberapa kendaraan mewah dengan nilai mencapai Rp1,8 miliar. Kendaraan yang dimiliki Anggie tersebut terdiri dari:

  • BMW X5 2005
  • Honda CR-V 2008
  • Kijang Innova 2008
  • Motor BMW 2008
  • Bombardier
  • Toyota Vios 2003
  • Hyundai Trajet 2002

Angelina Sondakh merupakan sosok public figure di tanah air yang cukup populer namanya. Kasusnya yang membuat dipenjara selama 10 tahun tak membuatnya menyerah dalam mengumpulkan kekayaan. Dimana kekayaan Angelina Sondakh setelah dipenjara tetap masih banyak.

Leave a Comment