Gaji Pegawai Bank BRI, Posisi dan Gajinya, Lengkap !!!

Memiliki gaji saat bekerja adalah sebuah keinginan tiap orang. Untuk mendapat sebuah gaji, orang-orang perlu menjalankan sebuah profesi di setiap bulannya. Gaji merupakan sebuah kewajiban perusahaan. Banyak orang menganggap bahwa gaji dianggap sebagai bentuk timbal balik dari aktivitas yang mereka lakukan.

Masyarakat memanfaatkan sebuah gaji untuk memenuhi kebutuhan hidup. Dengan adanya gaji, seseorang dapat memenuhi kebutuhan hidup dengan berbelanja, seperti membeli makanan, membeli pakaian, kebutuhan dan keinginan hidup lainnya.

Mendapatkan-Komisi-dari-Bank-BRI

Anda pun tidak hanya mendapatkan sejumlah uang melalui gaji, Anda dapat memperoleh komisi lain melalui asuransi, dan beberapa tunjangan seperti tunjangan hari raya, tunjangan kesehatan, tunjangan transportasi, tunjangan bahan pokok, dan lain sebagainya.

Anda dapat memperoleh gaji dengan bekerja, pekerjaan yang Anda pilih pun beragam, mulai dari industri media, industri pertambangan, pekerjaan dibidang jasa hingga perbankan. Berdasarkan berbagai riset yang ditemukan, banyak orang memilih pekerjaan dibidang perbankan karena mereka akan mendapatkan prospek kerja yang tinggi serta memperoleh gaji yang besar.

Peluang bekerja di bank pun beragam, Anda bisa memilih mulai dari bank konvensional hingga bank milik pemerintah. Salah satu bank yang terkenal di kalangan masyarakat adalah bank BRI. Bank BRI adalah salah satu bank milik pemerintah yang memiliki jumlah nasabah yang tersebar di seluruh Indonesia. Tidak hanya dari segi nasabah, banyak masyarakat yang berminat untuk mencari peluang kerja disana. Untuk itu, berikut adalah jumlah gaji Pegawai Bank BRI.

Mengenal Bank Bri

Bank BRI merupakan sebuah bank yang dimiliki oleh Badan Usaha Milik Negara dengan mampu meraup banyak nasabah yang berada diberbagai pelosok Indonesia. Dengan Tagline “Melayani dengan sepenuh Hati” Bank BRI ingin menggarap berbagai masyarakat Indonesia untuk mulai mengelola aktivitas finansialnya, salah satunya dengan menabung.

Bank BRI berasal dari kata Bank Rakyat Indonesia. Bank ini didirikan di Purwokerto, Jawa Tengah dan didirikan oleh Raden Bei Aria Wirjaatmadja pada tahun 1895 di bulan Desember. Bank BRI memiliki visi untuk menjadi sebuah bank paling nilai atau valuable se-Asia Tenggara dengan memberikan bimbingan finansial kepada masyarakat.

Adapun misi sebagai penerapan visi yakni memberikan pelayanan terbaik kepada masyarakat di segmen mikro, kecil dan menengah. Hal ini bertujuan untuk meningkatkan ekonomi dan taraf hidup masyarakat.

Selain itu, Bank BRI ingin memberikan pelayanan maksimal yang professional serta memiliki budaya kerja yang baik, serta menyediakan akses informasi dengan menggunakan teknologi yang handal. Tidak hanya itu, Bank BRI juga memaksimalkan teknologi digital yang bisa digunakan secara efisien serta mempertahankan manajemen risiko yang diperoleh.

Nilai Yang Ada Pada Bank Bri

Selain visi dan misi, Bank BRI memiliki nilai-nilai yang digunakan guna memaksimalkan pelayanan dan memuaskan nasabah di seluruh Indonesia. Berikut adalah nilai-nilai perusahaan bank BRI.

  1. Amanah: Merupakan bentuk bank BRI yang memegang teguh rasa kepercayaan yang diberikan nasabah BRI.
  2. Kompeten: Bank BRI berusaha sedemikian rupa untuk terus belajar dan mengembangkan kualitas diri.
  3. Harmonis: Bank BRI berusaha untuk menerima dan menghargai perbedaan, serta saling peduli terhadap sesame
  4. Sikap loyal: Bank BRI berdedikasi untuk mengutamakan kepetingan Bangsa dan Negara sesuai nilai-nilai yang ada di Indonesia.
  5. Adaptif: Bank BRI berusaha terus mengembangkan diri, berinovasi, dan antusias untuk memajukan dan menghadapi berbagai perubahan yang terjadi di masa diri. Tidak hanya itu, Bank BRI juga memperhitungkan dan mempersiapkan diri akan tantangan yang terjadi di masa depan.
  6. Kolaboratif: Bank BRI berusaha sedemikian rupa ntuk mendorong Kerjasama tim dan pengelolaan bank secara sinergis sehingga hasil yang diperoleh lebih maksimal.

Jumlah Gaji Bank Bri

Salah satu kelebihan Bank BRI di bandingkan Bank lain adalah terletak pada besaran Gaji yang diperoleh. Gaji pegawai bank BRI cenderung beragam berdasarkan jabatan yang Anda peroleh.

Transfer-Uang-dari-BRI-Ke-BCA-dengan-SMS-Banking

Anda bisa menjadikan data ini sebagai referensi untuk mengetahui jumlah gaji yang Anda miliki bila menjabat pada divisi tersebut. Meski demikian, data berikut akan berubah sedemikian waktu.

Pegawai magang

Ketika Anda adalah Pegawai magang, Anda bisa memperoleh minimum dari sebesar Rp 3,5 Juta per bulan, tidak hanya itu, terdapat estimasi tunjangan hingga Rp 500.000.

Teller, Operations Officer, Trade Finance Clerk, Debt Recovery Officer, Assistant Officer, Trade Finance Officer, dan Customer Service Officer

Ketika Anda menjadi  Teller, Operations Officer, Trade Finance Clerk, Debt Recovery Officer, Assistant Officer, Trade Finance Officer, dan Customer Service Officer, Anda bisa memperoleh gaji mulai dari Rp 3 juta hingga Rp 4 juta.

Customer Service Officer

Selain itu, bila Anda ingin memperoleh gaji sebesar Rp 4 Juta, Anda bisa menjadi Customer Service Officer.

Personal Financial Consultant, Personal Banker, Officer, Auditor, dan Compliance Officer

Bila menjadi Personal Financial Consultant, Personal Banker, Officer, Auditor, dan Compliance Officer, Anda dapat memperoleh gaji hingga Rp 6.5 juta.

Analyst dan Senior Officer

Bahkan Anda mendapat jenjang karier menjadi Analyst dan Senior Officer, Anda bisa memperoleh gaji hingga 9 juta rupiah.

Assistant Manager dan Senior Analyst

Jabatan Tinggi seperti Assistant Manager dan Senior Analyst bisa membuat Anda memperoleh gaji dari Rp 14 juta hingga Rp 16,5 juta rupiah.

Manager bank BRI

Selain itu, menjadi manager bank BRI akan membuat Anda mendapatkan gaji sebesar Rp 26 juta.

Director Bank BRI

Sedangkan, Gaji paling tinggi adalah seorang Director dari bank BRI yang meraup uang sebesar Rp 50 juta.

Gaji tersebut merupakan hasil kerja keras mereka menjalankan profesi di bank BRI. Pertimbangan besar gaji pun juga diperhitungkan dengan besar kontribusi mereka di perusahaan.

Kesimpulan

Demikianlah gaji Pegawai Bank BRI. Jumlah gaji Pegawai yang diberikan berbeda tergantung tiap divisi. Oleh karena itu Anda perlu mempertimbangkan jabatan yang ingin Anda lamar dengan memperhitungkan jumlah uang untuk memenuhi hidup dan meningkatkan taraf ekonomi Anda.

Semoga artikel ini dapat membantu Anda dalam menambah wawasan tentang gaji Pegawai bank BRI.

Leave a Comment