2 Cara Pinjam Uang Ke Artis dengan Mudah

Menjalani kehidupan sehari-hari terkadang harus dihadapkan pada keadaan yang kurang bersahabat. Contohnya saja adalah ketika membutuhkan dana yang mendesak. Salah satu caranya adalah dengan cara pinjam uang ke beberapa tempat. Saat ini bahkan ada cara pinjam uang ke artis juga.

Mencari pinjaman dalam bentuk uang ini, akan menjadi penolong ketika membutuhkan biaya untuk menutupi kebutuhan.

Sebenarnya banyak hal yang mendorong seseorang untuk mencari pinjaman tersebut. Misalnya saja membutuhkan modal, ada keluarga yang sakit, biaya pendidikan, dan lainnya.

Cara Pinjam Uang ke Artis

Cara-Pinjam-Uang-ke-Artis

Dunia hiburan sangat identik dengan yang namanya artis. Bagi sebagian besar masyarakat, artis ini dinilai sebagai orang yang memiliki banyak uang.

Memang tidak bisa dipungkiri bahwa bayaran artis cukup mahal, sehingga wajar jika banyak orang beranggapan bahwa artis pasti orang yang kaya.

Keadaan ini mulai dimanfaatkan oleh beberapa orang untuk mencari pinjaman ketika membutuhkan dana.

Terlebih lagi banyak artis yang tampil di media ketika banyak membantu orang-orang. Hal tersebut membuat masyarakat memiliki peluang mendapatkan bantuan yang sama.

Jika diamati, bukan hanya di layar kaca saja yang memperlihatkan para artis sedang membantu atau berbagi dengan orang lain.

Lihatlah di berbagai media sosial terutama Instagram atau youtube, banyak sekali acara yang memperlihatkan acara-acara yang bertujuan dalam memberikan bantuan atau sumbangan.

Meminjam uang kepada artis juga dirasa lebih mudah dibandingkan dengan mencari pinjaman dari pihak lainnya.

Pinjaman tersebut juga tanpa bunga dan tanpa biaya administrasi. Bahkan banyak pula yang memberikan bantuan secara cuma-cuma.

Namun apakah semua permintaan dikabulkan oleh sang artis? Tentunya tidak.

Para artis juga melakukan seleksi tentang siapa yang akan dibantu dan yang tidak. Mungkin banyak yang bertanya bagaimana cara pinjam uang ke artis?

1. Bicarakan Secara Khusus

Bagi orang awam, mendekati artis adalah suatu hal yang terasa sulit. Namun sebenarnya ada beberapa cara yang bisa dilakukan untuk mengutarakan niat dalam meminjam uang tersebut.

Manfaatkan beberapa media yang bisa dijadikan penghubung dengan sang artis.

Contohnya saja adalah media sosial Instagram, twitter, dan lainnya. Biasanya dalam bio sang artis terdapat menu untuk mengirimkan pesan kepada pemilik akun.

Fitur pesan ini bisa digunakan untuk menulis atau menceritakan tentang maksud dan tujuan meminjam uang.

Cara lainnya adalah dengan menghubungi manajer artis. Ada beberapa artis yang memasang nomor kontak manajernya dalam bio akunnya.

Hal yang perlu diingat adalah pergunakan bahasa yang baik dan sopan. Jangan menggunakan kata kasar atau memaksa.

Pembicaraan tentang pinjaman uang ini harus dilakukan dengan jujur, khususnya tentang masalah yang dihadapi berkaitan dengan kebutuhan dana. Selain itu berikan juga kepastian kapan pinjaman akan dikembalikan.

2. Bersiap Ditolak

Ingat ya bahwa tidak semua artis akan membaca pesan yang dikirimkan. Walaupun pesan tersebut terbaca, belum tentu juga akan langsung diberikan pinjaman.

Tidak sedikit artis yang tidak menggubris pesan atau permintaan pinjaman uang tersebut.

Hal ini bukan karena tidak ingin membantu, namun memang perlu pertimbangan dalam mengabulkan atau tidak permintaan tersebut.

Jangan terlalu mengharapkan bantuan dari cara meminjam uang ke artis ini sebagai jalan satu-satunya untuk mendapatkan dana.

Mendapatkan Pinjaman Ketika Mendesak

Cara pinjam uang ke artis tersebut memang bagi sebagian orang terasa sulit untuk bisa dikabulkan.

Harapan yang tinggi akan permintaan bantuan bisa saja justru berubah menjadi rasa kecewa. Namun ingatlah bahwa artis bukanlah satu-satunya tempat untuk meminjam uang ketika kondisi mendesak.

1. Saudara atau Keluarga

Saudara-atau-Keluarga

Pilihan lain yang bisa dilakukan ketika hendak mencari pinjaman adalah dengan meminta bantuan dari saudara atau kerabat lainnya.

Secara hubungan darah, saudara adalah orang terdekat yang bisa dijadikan pilihan terbaik. 

Cobalah opsi mencari pinjaman dana kepada saudara terdekat terlebih dahulu.

Selain itu, keluarga juga memahami kondisi dan situasi yang dihadapi, sehingga lebih mudah dalam memberikan penjelasan akan maksud dan tujuan pinjaman tersebut.

Melakukan pinjaman kepada keluarga juga lebih efisien. Hal ini karena tidak ada bunga atau syarat apapun. Pinjaman didasarkan atas asas kepercayaan dan kekeluargaan.

Akan tetapi hal ini jangan disalahgunakan dengan maksud yang tidak baik, misalnya enggan mengembalikan pinjaman.

Tunjukkan kesungguhan dalam mengembalikan uang yang dipinjam sesuai dengan waktu yang telah disampaikan.

Membuat perjanjian tertulis mungkin juga bisa digunakan untuk menghindari perselisihan di kemudian hari, namun hal ini tidak bersifat mutlak.

2. Rekan Kerja 

Rekan-Kerja

Hampir sama dengan meminjam uang kepada keluarga, rekan kerja juga menjadi orang terdekat yang bisa dimintai tolong.

Gunakan bahasa yang sopan dan penjelasan detail tentang kondisi yang sedang dialami, hingga mengharuskan meminjam sejumlah uang.

Ketika teman atau rekan kerja setuju dalam meminjamkan uangnya, bisa membuat kesepakatan baik tertulis atau tidak tentang waktu pengembalian uang.

Pastikan bahwa mampu untuk mengembalikan dalam tempo waktu tersebut.

Hal yang harus selalu diingat adalah, ketika menghianati kesepakatan atau tidak membayar hutang yang telah berjalan maka akan merusak hubungan pertemanan maupun kekeluargaan.

Apabila belum bisa mengembalikan akan lebih baik jujur untuk meminta perpanjangan waktu.

3. Lembaga Keuangan

Lembaga-Keuangan

Lembaga keuangan ini bisa menjadi alternatif pinjaman selain cara pinjam uang ke artis apabila kondisi sedang mendesak.

Contoh dari lembaga keuangan ini adalah bank, pegadaian, koperasi, dan lembaga pinjaman lainnya.

Beberapa tempat tersebut memberikan banyak kemudahan dalam mendapatkan pinjaman dengan cepat.

Lembaga keuangan ini juga masih menjadi pilihan bagi sebagian besar masyarakat ketika membutuhkan dana tunai.

Mengajukan pinjaman pada bank dan koperasi memang cukup mudah, namun perlu dijadikan catatan bahwa harus mengembalikan pinjaman beserta bunga setiap bulannya.

Sebelum mengajukan pinjaman, akan lebih baik jika memperhatikan beberapa hal berikut ini.

a. Jangan Berlebihan

Walaupun dari bank dan koperasi memberikan kemudahan dalam pinjaman dana tunai, jangan pernah nekat untuk mengajukan pinjaman yang berlebihan.

Ajukan sesuai dengan kebutuhan dan kemampuan. Buatlah daftar kebutuhan prioritas yang sifatnya mendesak.

Jangan mudah tergiur atas penawaran pinjaman yang besar, sebab uang tersebut adalah pinjaman yang berarti bukan hak milik.

Ada kewajiban untuk mengembalikan sejumlah yang dipinjam serta ditambah dengan bunga dan biaya lainnya.

b. Rencanakan Pembayaran

Sebelum mengajukan pinjaman kepada bank atau koperasi, rencanakan terlebih dahulu tentang bagaimana cara membayarnya.

Pastikan sumber dana yang digunakan untuk membayar tagihan dari pinjaman, serta sistem pembayaran yang digunakan.

Kesiapan tentang proses pengembalian dana ini akan menghindarkan dari masalah finansial lainnya di kemudian hari.

Jangan sampai asal melakukan pinjaman tanpa tahu apakah bisa mengembalikan atau tidak, sehingga timbul kredit macet yang merugikan.

Tidak ada yang salah dengan meminjam uang, selama dana tersebut digunakan untuk hal-hal yang memang dibutuhkan dan bukan untuk foya-foya.

Banyak cara pinjam uang ke artis atau ke orang lain yang bisa dijadikan alternatif pada saat membutuhkan dana mendesak dan harus segera dicairkan.

Leave a Comment